Tentang Bimbingan dan Konseling

careandshare

Setiap manusia diciptakan dengan segala potensi dan talentanya masing-masing. Potensi atau talenta yang ada tersebut sudah seharusnya dikembangkan secara maksimal demi kesempurnaan diri sendiri, karena tiap manusia itu unik dan tiada duanya. Faktanya, kebanyakan orang tidak tau dan tidak menyadari talenta (bakat) yang telah Tuhan percayakan padanya untuk dikembangkan demi kemajuan manusia itu sendiri. Oleh karena itu seseorang pasti membutuhkan media untuk memancing dirinya menyadari segala kelebihan yang ada di dalam dirinya, salah satunya ialah melalui Bimbingan dan Konseling. Sebelum menilik lebih jauh mengenai fungsi atau peranan Bimbingan dan Konseling, sebaiknya kita mengetahui pengertian Bimbingan dan Konseling (yang selanjutnya disingkat menjadi BK) terlebih dahulu. BK secara singkat dapat diartikan sebagai suatu proses pemberian bantuan kepada seseorang yang bermasalah demi terselesaikannya masalah yang dihadapi. Proses ini terjadi secara pribadi antara konselor (ahli BK) dan konseli (klien), sehingga kerahasiaan dirasa sangatlah penting dalam bidang ini. Di dalam lembaga pendidikan, khususnya sekolah, BK menjadi salah satu sarana yang penting dalam rangka pengembangan kepribadian serta kepekaan atau kepedukian sosial (compassion). Menurut para ahli, masalah yang terjadi pada para siswa justru kebanyakan bukan berasal dari dalam diri siswa tersebut, melainkan dari luar dirinya, sehingga peranan BK dalam hal ini sangat diperlukan untuk menyikapi realitas-realitas masyarakat yang ada (khususnya era globalisasi) agar perubahan-perubahan yang ada tersebut justru menjadi motivasi dalam rangka pengembangan diri menjadi manusia yang utuh. BK dalam lingkungan sekolah (khususnya SMA/SMK) lebih terfokus kepada pengenalan terhadap diri sendiri, antara lain bakat, kemampuan, minat, serta kelebihan dan kekurangan masing-masing yang dapat dimanfaatkan sebagai modal untuk menghadapi masa depan. Berbeda dengan beberapa atau banyak sekolah dimana kebanyakan orang menganggap bahwa BK ialah ‘tempat pemberian eksekusi’ bagi siswa yang memiliki masalah berkaitan dengan lingkungan sekolah, entah itu masalah pelajaran (nilai), teman, atau bahkan guru, peranan BK yang sebenarnya bukanlah untuk memberi hukuman melainkan hanya sebagai sarana refleksi agar siswa dapat menyadari kesalahannya serta diharapkan tidak mengulang kembali kesalahan yang sama. Uraian di atas menunjukkan gambaran BK secara umum. Diharapkan dengan adanya program BK di sekolah dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya agar fungsi dan peranan BK itu sendiri dapat terealisasi serta tujuan yang hendak dicapai dapat tergenapi. Melihat kenyataan di atas, jelaslah bahwa BK di lingkungan sekolah sangat dibutuhkan agar terjadi keseimbangan antara berpikir, merasakan, berkehendak, serta bertindak.

Published in: on May 5, 2009 at 3:02 pm  Leave a Comment  

Global Warming : Bukan Sekedar Teori!

Pernakah Anda mendengar Global Warming atau Pemanasan Global? Tahukah Anda apa artinya itu? Dampak apa saja sih yang dapat ditimbulkan dari Global Warming? Yuk, kita gali lebih jauh…!

Global Warming atau pemanasan global merupakan suatu fenomena alam yang disebabkan karena semakin menipis dan berlubangnya lapisan atmosfer bumi kita. Semakin tipis atau berlubangnya lapisan atmosfer itu menyebabkan radiasi sinar matahari atau sinar ultraviolet yang berasal dari matahari tidak dapat ditahan oleh lapisan atmosfer kita.

Dampak-dampak yang dapat ditimbulkan dari Global Warming antara lain:
1.Meningkatnya (secara drastis) temperatur udara serta perubahan iklim yang ekstrim.
Pada negara-negara yang beriklim tropis, hal ini akan sangat terasa. Cuaca menjadi semakin panas dan perubahan iklim yang terjadi menjadi sangat ekstrim.
2.Sumber Daya Air
Meningkatnya temperatur menyebabkan es di kutub mencair. Sebaliknya, daerah-daerah yang dulunya kaya akan air (terutama Indonesia) semakin mengalami kekeringan. Selain itu, kualitas air juga semakin menurun akibat tingginya temperatur udara.
3.Kualitas Udara
Kualitas udara akibat semakin meningkatnya polusi atau pencemaran yang bersumber pada penggunaan energi fosil (gas alam, minyak bumi, termasuk BBM) dan asap rokok.
4.Kesehatan
Oleh karena buruknya kualitas air dan udara, maka secara langsung hal tersebut sangat mempengaruhi kesehatan. Penyakit saluran pernafasan, ginjal, kolera, sampai otak dan sistem saraf tak jarang berawal dari buruknya kualitas udara dan air yang dikonsumsi.
5.Ekosistem dan keragaman biologis
Fenomena alam seperti meningkatnya temperatur, buruknya kualitas udara, air, dan tanah dapat merusak keseimbangan ekosistem dan ‘memusnahkan’ beberapa jenis makhluk hidup yang tidak dapat bertahan hidup. Populasi beruang kutub (polar bear) semakin terancam dengan adanya global warming ini, karena ‘rumah’ mereka yang adalah es semakin mencair.

Kita dapat bersama-sama memerangi global warming. Sebagai generasi penerus dunia ini, tidakkah kita menginginkan kehidupan yang lebih baik? Kita dapat melakukan hal-hal sederhana untuk keselamatan dunia ini dan kita semua sang penghuninya, antara lain:
1.Kurangi frekwensi penggunaan kendaraan bermotor
Asap kendaraan bermotor yang menggunakan bahan bakar minyak merupakan salah satu penyumbang tertinggi terjadinya global warming. Bagi mereka yang memiliki kendaraan bermotor yang knalpotnya sering ‘batuk-batuk’ alias mengeluarkan asap dalam jumlah banyak dan berwarna, mulai hari ini cobalah untuk menyisihkan uang untuk men-servis-kan kendaraanmu secara teratur. Selain menjadi penyumbang terjadinya global warming, asap ‘kotor’ itu juga merugikan para pejalan kaki.
2.Hemat air
Seringkali kita tidak peduli pada lingkungan sekitar kita. Dari hal-hal sederhana sebenarnya kita dapat menjadi seseorang yang berguna. Misalnya : Menutup kran air rapat-rapat bila sudah tidak digunakan.
3.Hemat listrik
Yaitu dengan mengurangi penggunaan energi yang sudah tidak diperlukan lagi. Misalnya : Mematikan lampu pada siang hari, mematikan komputer jika tidak digunakan lagi, dll.
4.Banyak-banyaklah menanam pohon
Pohon atau tanaman sangat berperan penting dalam menciptakan terutama air dan udara yang bersih. Pohon memiliki fungsi penting dalam penyimpanan cadangan air tanah, sedangkan melalui proses fotosintesis, tanaman mampu mengubah gas karbondioksida (CO2) menjadi oksigen(O2).
5.Gunakan barang-barang daur ulang
Misalnya kertas daur ulang, bingkai foto daur ulang, dan lain-lain.

Sudah saatnya kita bergerak melawan global warming! Fenomena ini benar-benar akan menjadi semakin buruk bila kita hanya menjadikannya sebagai tontonan. Tak dapat dibayangkan betapa mengerikannya dampak yang ditimbulkan dari global warming. Bisakah Anda membayangkan bila es kutub akan mencair dan air itu akan membanjiri bumi kita menjadi lautan raksasa? Kenapa tidak? Bila es kutub akan mencair, maka dunia ini mungkin akan musnah bersama-sama dengan isinya. Mungkin itulah yang kita sebut dengan kiamat.

Kita dapat menyelamatkan dunia ini dengan segala keindahan yang sampai sekarang masih dapat kita nikmati.

Andakah orangnya?

Published in: on May 5, 2009 at 2:48 pm  Leave a Comment